Universitas Muhammadiyah
Temukan jawaban atas pertanyaan yang sering diajukan tentang program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) di FAI UMKLA.
Biaya konversi mata kuliah harus dibayarkan bersamaan dengan SPP ketika proses pendaftaran ulang.
Mahasiswa DO dari FAI UMKLA tidak dapat diterima pada program RPL, sedangkan Mahasiswa DO dari perguruan tinggi lain dapat diterima pada program RPL.
RPL transfer menyesuaikan dengan mata kuliah yang dikonversi. Apabila mata kuliah yang telah ditempuh pada perguruan tinggi sebelumnya sudah 70% dari total SKS program studi tujuan, maka masa studi minimal 1,5 tahun.
Untuk RPL perolehan di S1 masa studinya minimal 1,5 tahun ketika konversi nilai mata kuliah mencapai 70%
Boleh mendaftar di RPL Perolehan untuk masuk ke Prodi Pendidikan Agama Islam.
Program RPL Prodi PAI UMKLA menerapkan RPL Tipe A, pengakuan hasil pembelajaran dan/atau pengalaman masa lampau yang berasal dari pendidikan formal yang diperoleh dari sebuah perguruan tinggi lain melalui evaluasi transkrip dan silabus/alih kredit (Tipe A1); dan pengakuan hasil pembelajaran yang berasal dari pendidikan nonformal, informal, dan/atau pengalaman kerja untuk memperoleh pengakuan sebagian satuan kredit semester/sks (Tipe A2). Mahasiswa harus menempuh proses pembelajaran/perkuliahan untuk menyelesaikan sisa sks yang belum/tidak memperoleh pengakuan. Jika peserta/mahasiswa telah menyelesaikan proses pembelajaran (dinyatakan lulus), maka akan mendapatkan ijazah dan gelar S.Pd.
Boleh, yang penting program diploma yang telah diluluskan linear dengan program studi yang akan didaftarkan dan masuk pada RPL transfer.
RPL Transfer ditujukan kepada pendaftar yang pernah menempuh studi akan tetapi studinya tidak selesai, sedangkan RPL Perolehan ditujukan kepada calon pendaftar yang memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun sesuai dengan profil lulusan program studi.
Tidak ada hasil yang sesuai dengan pencarian Anda.
Jika Anda tidak menemukan jawaban untuk pertanyaan tentang Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL), jangan ragu untuk menghubungi tim admisi kami.
Manfaatkan pengalaman dan pembelajaran sebelumnya untuk meraih gelar akademik yang Anda impikan melalui program Rekognisi Pembelajaran Lampau.